Kompas TV video vod

Terjerat Kasus Penipuan Robot Trading, Crazy Rich Surabaya Ditangkap!

Kompas.tv - 9 Maret 2023, 18:27 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Crazy rich asal Surabaya, Jawa Timur Wahyu Kenzo ditangkap polisi. Wahyu terjerat dalam kasus penipuan robot trading ATG dengan nilai kerugian mencapai hampir Rp 9 triliun.

Baca Juga: Cerita Korban Robot Trading ATG Milik Wahyu Kenzo, Dijanjikan Profit 10 Persen, Rugi Rp6 Miliar

Wahyu Kenzo ditangkap di sebuah hotel di Surabaya. Polisi telah melayangkan dua kali surat panggilan namun diabaikan.

Menurut Kapolda Jawa Timur Irjen Toni Harmanto sebanyak 25 ribu orang baik yang ada di Indonesia maupun luar negeri menjadi korban.

Dalam modusnya, Wahyu melakukan manipulasi dan menjual produk minuman kesehatan dengan mengiming-imingi bonus robot trading.

Saat ini pihak kepolisian masih menelusuri aset tersangka hasil dari penipuan robot trading.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x