Kompas TV video vod

Gelar Unjuk Rasa, Driver Ojol Minta Pemprov DKI Batalkan Penerapan ERP di Jakarta

Kompas.tv - 9 Februari 2023, 00:20 WIB
Penulis : Shinta Milenia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dengan membawa sejumlah spanduk tuntutan, ratusan pengemudi ojek online dari berbagai wilayah di Jabodetabek menggeruduk gedung Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (8/2/2023) siang.

Ratusan pengemudi ojek online memadati jalanan depan Balai Kota DKI Jakarta berunjuk rasa menolak penerapan jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP).

Masa memaksa Pemprov DKI membatalkan rencana ERP di 25 ruas jalan ibukota.

Baca Juga: Ganti Rugi Lahan Pembangunan Tol Tak Dibayar, Ahli Waris Blokade Ruas Tol Cimanggis-Cibitung

Para pengemudi ojek online menyuarakan kebijakan tersebut akan memberatkan mereka.

Jika Pemrov DKI tidak juga batalkan rencana penerapan ERP, para pengemudi ojek online mengancam akan kembali melakukan aksi unjuk rasa dengan jumlah masa yang lebih besar.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x