Kompas TV video vod

Jelang Sidang Vonis Pekan Depan, Eliezer Tertekan dan Alami Perubahan Pola Tidur!

Kompas.tv - 8 Februari 2023, 17:32 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam kasus pembunuhan Yosua, terdakwa Richard Eliezer merasa terpukul setelah dituntut 12 tahun penjara.

Namun, Eliezer mengaku siap menghadapi sidang putusan pekan depan.

Sebagai penguak fakta di persidangan, Eliezer mengaku terkejut atas tuntutan jaksa.

Selama berada di penjara, Eliezer mengalami perubahan pola tidur karena tertekan dengan tuntutan jaksa penuntut umum.

Baca Juga: Dukungan untuk Eliezer Terus Bertambah di Tengah Perjuangan Mencari Keadilan Jelang Vonis

Kepada hakim, LPSK berharap peran justice collaborator dapat memberikan dampak baik dalam sistem peradilan pidana di tanah air.

Eliezer mendapat banyak dukungan dari masyarakat melalui "Sahabat Pengadilan", untuk mendapatkan keadilan.

Sejalan dengan misi LPSK, Hasto berharap Amicus Curiae yang diajukan kepada hakim bisa dipertimbangkan.

LPSK berharap, majelis hakim mempertimbangkan status Eliezer sebagai justice collaborator, dalam memutuskan vonis nanti.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x