Kompas TV regional berita daerah

Sandiaga Tegaskan Capres-Cawapres Urusan Pimpinan Parpol

Kompas.tv - 31 Januari 2023, 13:06 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno mengunjungi Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan di Kota Semarang pada Sabtu (28/01/2023). Tak hanya menyatakan akan mendorong lahirnya ekonomi kreatif dari pondok pesantren, Ia  juga menyinggung soal  Pemilu 2024.

Sandiaga menyebut, semakin dekatnya pemilu akan memicu kegiatan di tengah masyarakat sebagai aspirasi untuk memberikan solusi, Ia akan mendorong penyampaian aspirasi tersebut. Sementara untuk urusan capres-cawapres, hal tersebut menjadi urusan pimpinan partai politik.

“Kehadiran saya disini untuk menangkap aspirasi dan memberi motivasi, tadi masukkan dari ibu-ibu dan pak kyai akan saya sampaikan ke petinggi,“ ujar Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno akan mendorong lahirnya ekonomi kreatif dari pondok pesantren, menurutnya pasca pandemi Covid-19, ekonomi kreatif berbasis pesantren berpotensi untuk terus berkembang.

#menparekraf #sandiagauno #pondokpesantren



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x