Kompas TV regional peristiwa

Mahasiswa Unnes Meninggal saat Hendak Beli Tiket Mudik, Kabarnya Sering Begadang & Makan Tak Teratur

Kompas.tv - 21 Desember 2022, 14:30 WIB
mahasiswa-unnes-meninggal-saat-hendak-beli-tiket-mudik-kabarnya-sering-begadang-makan-tak-teratur
Ilustrasi. Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (Unnes) meninggal di kamar kos. (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Iman Firdaus

SEMARANG, KOMPAS.TV – Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (Unnes) meninggal di kamar kos saat hendak membeli tiket untuk mudik atau pulang kampung.

Melansir dari Kompas.com, mahasiswa tersebut bernama Jody Yudha Permana yang mengambil jurusan Bahasa Jepang di Unnes dan akan segera diwisuda.


 

Terkait ini, Humas Unnes Fauzan mengatakan, dari data bagian akademik mahasiswa tersebut sudah dinyatakan lulus di Unnes. Namun, mahasiswa yang bersangkutan belum mengunggah berkas pasca-perkuliahan

Hal itu membuat mahasiswa tersebut belum mencetak Surat Bukti Validasi Transkrip (SBVT) sehingga korban belum terdaftar di wisuda Unnes.

"Tetapi rencana akan diurus oleh Prodi Bahasa Jepang," jelas Fauzan, Rabu (21/12/2022).

Adapun seperti mahasiswa yang meninggal sebelumnya, Fauzan mengatakan, untuk persyaratan wisuda bisa diurus oleh teman dekat korban.

 "Nanti yang mewakili wisuda bisa keluarganya dari mahasiswa tersebut," paparnya.

Sebelumnya, Kasihumas Polrestabes Semarang, Kompol Untung Kistopo mengatakan, korban meninggal dunia di kamar kos yang berada di Kelurahan Sekaran karena sakit.

 "Meninggal dunia karena sakit," jelasnya saat dikonfirmasi.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x