Kompas TV olahraga sapa qatar

Kamerun vs Brasil: Tite Lakukan Rotasi Skuad di Pertandingan Terakhir Grup G

Kompas.tv - 2 Desember 2022, 12:48 WIB
kamerun-vs-brasil-tite-lakukan-rotasi-skuad-di-pertandingan-terakhir-grup-g
Kiper Brasil Alisson Becker (kiri) beserta dua bek tengah Thiago Silva (tengah) dan Marquinhos. (Sumber: Sportbrief.com)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Iman Firdaus

QATAR, KOMPAS.TV - Pelatih Brazil Tite menyatakan akan merotasi skuadnya untuk Pertandingan terakhir Grup G melawan Kamerun pada Sabtu dini hari (3/12/2022).

Dia ingin pemain-pemain intinya segar bugar saat menjalani pertandingan babak 16 besar Senin pekan depan.

Mengingat tiket ke babak knockout sudah dalam genggaman mereka usai memenangkan dua pertandingan pertama dari total tiga laga Grup G, maka lumrah jika Brazil mengistirahatkan pemain-pemain terpentingnya, sambil menunggu kabar baik dari Neymar, Alex Sandro dan Danilo yang semuanya cedera.

Beberapa pemain Brazil juga diserang sakit, termasuk gelandang Lucas Paqueta yang absen berlatih Sabtu pekan lalu dan kemudian diganti pada babak pertama pertandingan melawan Swiss.

Dikutip dari Antara, Jumat (2/12/2022) Tite sudah menyatakan memberikan kesempatan kepada pemain-pemain yang belum dipasang sebagai starter,

Ini bisa membahayakan posisi Brazil apalagi Prancis yang dijegal Tunisia setelah menurunkan susunan pemain yang hampir seluruhnya pemain cadangan, memberikan pelajaran berharga untuk jangan cepat merasa aman.

Baca Juga: Jerman Hancur Lebur di Piala Dunia 2022, Hansi Flick Ngaku Jepang Biang Keroknya

Kemudian Kamerun bisa menghadapi Brazil yang berkomposisi pemain-pemain yang belum terlalu dikenal kiprah mereka dalam Piala Dunia 2022.

Tetapi mungkin itu malah menguntungkan Kamerun yang masih memiliki peluang lolos ke 16 besar.

Namun demikian Brazil tetap menjadi favorit pemenang laga ini, karena tak ada perbedaan yang signifikan antara pemain intinya dengan pemain cadangannya.

Sebaliknya Kamerun kehilangan kiper kiper mereka Andre Onana yang dicoret dari skuad karena masalah disipliner.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x