Kompas TV video vod

PDIP Jawab Isu Jokowi Dukung Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo di Pemilu 2024

Kompas.tv - 18 Agustus 2022, 13:04 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - PDIP menepis isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara khusus mendukung Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo maju dalam Pemilu 2024.

Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan dalam situasi saat ini semua orang ingin mendapat dukungan Presiden Jokowi.

“Dalam situasi seperti ini semua pengen di endorse oleh bapak Presiden Jokowi maka kami tegaskan bagi PDI Perjuangan kepemimpinan pak Karno, ibu Mega dan pak Jokowi itu satu nafas kepemimpinannya itu nanti akan dilanjutkan pada hasil Pemilu 2024,” kata Hasto.

Baca Juga: PDIP Minta Kedekatan Jokowi ke Menteri Tak Diterjemahkan sebagai Dukungan di Pilpres 2024

Yang pasti, menurut Hasto arah kepemimpinan presiden satu nafas dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri juga Bung Karno.

Kedepan, Hasto berharap tongkat estafet kepemimpinan negeri ini tidak poco-poco..

“Pdi perjuangan yang bersama dengan bapak presiden Jokowi akan punya tugas sejarah sehingga nafas kepemimpinan ini akan berlanjut dan akan terjadi Kesinambungan jangan sampai kepemimpinan itu Poco Poco kita lihat di Jakarta begitu dipimpim pak Jokowi dan pak Ahok,” ujarnya.

Sebelumnya, Isu Presiden Jokowi mendukung Prabowo dan Ganjar sebetulnya sudah terjawab beberapa waktu lalu di Istana Kepresidenan.

Presiden menanggapi santai dan menyilahkan jika masyarakat menafsirkan sikap politiknya.

Video Editor: Vila Randita



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x