Kompas TV video vod

Jokowi Sempatkan Mampir ke Rumah Warga Sebelum Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende

Kompas.tv - 1 Juni 2022, 18:25 WIB
Penulis : Dea Davina

ENDE, KOMPAS.TV - Ribuan warga langsung langsung melakukan penyambutan saat Presiden Joko Widodo tiba Ende, Nusa Tenggara Timur.

Warga rela berdesakan hanya untuk menyambut dan bertemu oleh presiden.

Warga senang tahun ini Ende dipilih menjadi lokasi digelarnya upacara hari lahir Pancasila oleh Presiden Jokowi.

Selasa (31/05) malam, Presiden menyempatkan diri untuk mampir ke salah satu rumah warga di Lorong Winirai, Kelurahan Kelimutu Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.

Jokowi bahkan masuk ke dalam rumah dan berbincang dengan warga.

Dalam kesempatan ini Presiden memberikan bantuan uang tunai kepada warga.

Dalam upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT, Presiden Jokowi mengajak seluruh anak-anak bangsa untuk bersama-sama membumikan Pancasila dan mengaktualisasikan nilai-nilai luhur Pancasila.

Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia telah mempersatukan seluruh anak bangsa.

Presiden jokowi menyebut peringatan hari lahir Pancasila dirayakan di Ende karena kota ini sangat bersejarah.

Bung Karno selaku proklamator kemerdekaan dan bapak pendiri bangsa merumuskan Pancasila yang kemudian disahkan sebagai dasar negara.

Baca Juga: Bagi Bansos di Pasar Ende, Jokowi Minta Didoakan Agar APBN Ada Uangnya Lagi

Sementara di Blitar Jawa Timur, selain melakukan upacara, hari lahirnya Pancasila diperingati dengan menggelar Pawai Gunungan Lima.

Gunungan Lima merupakan simbol dari 5 sila yang ada di Pancasila.

Tumpeng berisi hasil bumi ini diarak warga dari alun alun menuju makam Bung Karno untuk selanjutnya dibagikan kepada warga, bertujuan memperkuat rasa kerukunan antar warga.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x