Kompas TV nasional update

Sejumlah Titik di Tol Jakarta-Cikampek Padat, Ini Daftarnya

Kompas.tv - 28 April 2022, 12:42 WIB
sejumlah-titik-di-tol-jakarta-cikampek-padat-ini-daftarnya
Ilustrasi kemacetan, membuat seorang pria menghubungi polisi karena dirinya kebelet buang air kecil. (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Arus mudik H-4 Lebaran di Jalan Tol Jakarta-Cikampek terpantau padat. Bahkan sempat terjadi antrean kendaraan di Gerbang Tol Cikampek Utama pada Kamis (28/4/2022) pagi.

Berdasarkan informasi PT Jasa Marga, hingga pukul 11.42 WIB, kepadatan kendaraan terjadi di sejumlah titik jalan Tol Jakarta - Cikampek, salah satunya di KM 39.

"11.42 WIB #Tol_Japek Cibatu KM 35 - Cikarang Pusat KM 39 PADAT," tulis Jasa Marga lewat akun Twitternya @PTJASAMARGA, Kamis.

Selain di titik tersebut, kepadatan kendaraan juga terjadi di sepanjang KM 44 - KM 58.

Lalu, kepadatan terjadi di pertemuan Jalur Atas KM 48 dan di lajur masuk dan keluar rest area KM 57.

Kemudian untuk di jalur Cikampek Utama KM 70 - Karang Mukti KM 86, Jasa Marga memberlakukan lajur contraflow khusus untuk kendaraan kecil golongan 1 guna menertibkan antrian.

Baca juga: Cegah Kemacetan, Pemudik Diminta Tidak Berhenti di Bahu Jalan Tol

Sementara itu, di jalur Karawang Barat KM 47 - Cikampek Utama KM 70, lajur contraflow ditutup sementara untuk mengurai kepadatan yang terjadi.

Penutupan jalur contraflow itu dilakukan sejak pagi tadi sekitar 05.23 WIB.

"05.23 WIB #Tol_Japek Karawang Barat KM 47 - Cikampek Utama KM 70, lajur Contraflow DITUTUP SEMENTARA untuk mengurai kepadatan." tulis @PTJASAMARGA.

Sejumlah pengguna jalan tampak mengeluhkan jalur contraflow yang sempat tidak bergerak. Bahkan, ada yang terjebak kemacetan hingga 2 jam.

"Sudah sejam tidak bergerak di jalur contra flow km 56. Jalur ke arah jakarta dari tadi lancar," tulis akun @IbuknaP

"Jalur contraflow KM 67 kembali tidak bergerak, sedangkan lajur sebelah sangat lancar.. mohon tindak lanjut tim, sudah 2 jam lebih di lajur contraflow dan tanpa rest area/toilet," sambung akun @denispratama.

Baca juga: Sore Ini, Polri akan Berlakukan One Way dan Ganjil Genap Mulai dari Tol Cikampek sampai Kalikangkung

Menurut Jasa Marga, pihaknya saat ini tengah berusaha melakukan rekayasa lalu lintas di titik-titik kepadatan.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya, untuk informasi kepadatan dampak volume lalu lintas yang meningkat arah Cikampek, saat ini petugas kami sudah melakukan pengaturan lalu lintas di titik-titik kepadatan," jawab Jasa Marga.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x