Kompas TV regional berita daerah

Musik Patrol Khas Jember, Kombinasi Kentungan, Seruling dan Kendang

Kompas.tv - 18 April 2022, 12:30 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS.TV - Di Kabupaten Jember Jawa Timur terdapat alat musik patrol yang biasa digunakan untuk membangunkan warga sahur. Alat musik itu berbentuk kentungan yang dipadukan dengan seruling dan kendang hingga menghasilkan alunan musik yang khas.

Alat musik patrol itu selalu digunakan oleh pemuda di Desa Ajung, Kecamatan Ajung, Kabupaten Jember untuk membangunkan orang sahur.

Alat musik patrol itu didominasi oleh kentungan, yang memiliki berbagai macam bentuk dan ukuran. Kentungan terbuat dari pohon nangka, yang setiap bentuk dan ukurannya dapat menghasilkan suara berbeda.

Baca Juga: Tradisi Bangunkan Warga Sahur dengan Musik Patrol Khas Jember

Suara kentungan dikolaborasikan dengan alat musik seruling dan kendang hingga menghasilkan suara yang khas.

Para pemain selanjutnya berpindah-pindah tempat untuk membangunkan orang sahur dengan alunan musik patrol. Suara khas musik patrol selalu ditunggu oleh warga di setiap malam ramadan, karena menjadi penanda waktunya sahur.

Musik patrol juga sering tampil di acara resmi pemerintahan. Pemerintah setempat tengah mengupayakan musik ini menjadi warisan budaya tak benda asli Kabupaten Jember.

 

#MusikPatrol #Kentungan #Seruling #Kendang #Jember



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x