Kompas TV regional berita daerah

Diterjang Arus Sungai, Jembatan Antardesa Putus

Kompas.tv - 4 Januari 2022, 09:53 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

PEMALANG, KOMPAS.TV - Jembatan penghubung antardesa di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, putus akibat arus sungai deras.

Jembatan yang menghubungkan Desa Gunung Batu dan Longkeyang sepanjang 46 meter ini hanyut dan putus, kondisi pondasi jembatan ambrol karena derasnya arus sungai saat hujan deras. Terputusnya jembatan ini mengakibatkan mobilitas warga terganggu, sehingga warga terpaksa memutar jalan sejauh 30 kilometer.

"Akses dari Desa Gunung Batu ke Longkeyang, kemudian ke Kecamatan Watukumpul ini terputus. Tidak bisa dilewati. Sehingga pada hari ini mobilitas penduduk juga tidak bisa berjalan, karena satu - satunya jalan antar desa dan kecamatan," ujar Tarono, Kepala Desa Gunung Batu.

Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui badan penanggulangan bencana daerah (BPBD), berencana akan membangun kembali jembatan yang putus. Untuk menghindari ambruknya material jembatan susulan, Pemerintah Kabupaten Pemalang menutup akses jalan.

"Mudah - mudahan tidak memakan waktu yang lama. Segera ada perbaikan untuk akses, terutama untuk akses anak sekolah dan perekonomian Desa Gunung Batu," kata Mulyanto, Camat Bodeh

Warga berharap pemerintah secepatnya membangun jembatan kembali, karena menjadi akses satu - satunya perekonomian warga.

#pemalang #desagunungbatu #jembatanputus



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x