Kompas TV olahraga kompas sport

CEO Dortmund: Real Madrid Tertarik Boyong Haaland

Kompas.tv - 19 Desember 2021, 19:48 WIB
ceo-dortmund-real-madrid-tertarik-boyong-haaland
Manchester United dan Chelsea berpeluang besar untuk mendapatkan Erling Haaland setelah Real Madrid mundur dari perburuan dan lebih memilih fokus kepada Kylian Mbappe. (Sumber: Twitter Erling Haaland)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Borussia Dortmund mengakui bahwa Real Madrid menjadi salah satu peminat utama penyerang mereka, Erling Haaland. 

Haaland masih menjadi salah satu nama yang terus diperbincangkan jelang dibukanya bursa transfer musim dingin pada Januari 2022.

Meski diyakini tak akan meninggalkan Dortmund pada masa tersebut, banyak klub yang memulai manuver dengan melaksanakan pendekatan sedikit demi sedikit. 

Saga transfer penyerang Norwegia itu juga dipanas-panasi oleh sang agen, Mino Raiola. 

Raiola bahkan sempat menyebutkan bahwa Haaland pasti akan meninggalkan Jerman. 

“Kami telah memikirkan masa depannya selama dua tahun (terakhir),” kata Raiola beberapa waktu lalu kepada SPORT1 dikutip dari AS

“Kami memiliki ide yang jelas tentang ke mana dia harus pergi dan, tentu saja, kami melihat apa yang akan ditawarkan pasar. Dengan pemain seperti dia, kami bisa mempengaruhi pasar dan kami tidak akan terpengaruh," jelas Raiola. 

Beberapa tim seperti Manchester City, Real Madrid, Manchester United dan Bayern Munich juga sempat disebut oleh Raiola tertarik untuk mendapatkan jasa kliennya itu. 

Dan kini, salah satu klub yang disebutkan Raiola dikonfirmasi oleh CEO Borussia Dortmund Hans-Joachim Watzke menjadi pemenang utama Haaland. Klub raksasa itu adalah Real Madrid. 

Baca Juga: Kurang Duit, Barcelona Tunggu Aturan Baru FIFA demi Rekrut Haaland




Sumber : Kompas TV/Bold/BR Football


BERITA LAINNYA



Close Ads x