Kompas TV nasional peristiwa

Menhan Prabowo: Kita Harus Berani Pindahkan Ibu Kota Negara

Kompas.tv - 25 Agustus 2021, 12:18 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV – Meneteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan pemerintah harus berani untuk memindahkan Ibu kota Negara. Menurutnya pusat pemerintahan dan pusat ekonomi harus dipisahkan.

"Kita harus ada keberanian untuk memindahkan ibu kota, memisahkan pusat pemerintahan dari pusat keuangan, perdagangan, industri," kata Prabowo saat mendampingi Presiden Jokowi meninjau sodetan akses jalan menuju Ibu Kota Negara di Kalimantan Timur pada Selasa, 24 Agustus 2021.

Selain itu Prabowo menyatakan mendukung terkait pemindahan ibu kota negara ini.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ajak Prabowo Kunjungan Kerja ke Kalimantan Timur

Prabowo menilai bahwa rencana pemindahan ibu kota negara sudah disiapkan dengan matang melalui berbagai studi dan pertimbangan. Lokasi yang dipilih sebagai ibu kota negara baru, Penajam Paser Utara di Kalimantan Timur pun dinilai sebagai lokasi strategis.

"Saya kira ini saya sangat mendukung, saya menyarankan kepada presiden bahwa kita harus teruskan Pak, begitu saran saya," kata Prabowo.

Video Editor: Lisa Nurjannah



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x