Kompas TV nasional sapa indonesia

Pemerintah Perpanjang PPKM Hingga 30 Agustus 2021, Ini Kata Pakar dan Kemenkes

Kompas.tv - 24 Agustus 2021, 03:53 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Pemerintah memutuskan untuk kembali memperpanjang PPKM hingga 30 Agustus 2021.

Pemerintah menyebut kasus konfirmasi corona Indonesia telah turun 78 persen. Sementara wilayah Jawa Bali kasus coronanya telah turun 87.3 persen.

Bagaimana dengan angka testing dan tracing corona yang masih rendah serta angka kematian yang masih tinggi?

Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk memutus rantai penularan corona. PPKM adalah salah satunya.

Diterapkan sejak 3 Juli 2021, pemerintah terus memperpanjang masa pelaksanaannya.

Pembatasan itu membuahkan hasil. Penambahan kasus positif corona Indonesia belakangan terus menurun.

Namun kewaspadaan harus tetap dipertahankan, terutama terkait kepatuhan pada protokol kesehatan.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x