Kompas TV regional berita daerah

Terjerat Benang Layang-Layang Seorang Pengendara Motor Terlibat Kecelakaan Hingga Tewas

Kompas.tv - 23 Agustus 2021, 18:59 WIB
Penulis : KompasTV Kediri

BLITAR, KOMPAS.TV - Seorang pengendara sepeda motor di Kabupaten Blitar meninggal dunia setelah kendaraannya mengalami kecelakaan akibat terjerat benang layang-layang yang putus. Kini kasus kecelakaan tersebut, tengah diselidiki oleh Satlantas Polres Blitar,

Anggota Satlantas Polres Blitar dibantu warga, langsung melakukan evakuasi jenazah pengendara motor yang terlibat kecelakaan, di desa Papungan kabupaten Blitar. Pria asal kecamatan Garum, Blitar ini, meninggal dunia setelah sepeda motor yang dikendarainya menabrak pohon akibat terjerat benang layang-layang yang putus.

Menurut saksi mata, kejadian tersebut bermula saat 2 sepeda motor melaju kencang dengan kendaraannya dari arah kota Blitar. Disaat yang bersamaan sebuah layang-layang lengkap dengan benangnya putus, dan melintang di jalan.

Kedua pengendara pun tidak bisa menghindar dan langsung terjerat benang layang-layang di bagian lehernya. Satu pengendara dapat selamat, sementara satu lainnya oleng dan menabrak pohon, hingga meninggal dunia di tempat kejadian.

Kini, kasus kecelakaan tersebut tengah diselidiki oleh Satlantas Polres Blitar. Polisi juga mengimbau bagi anak-anak agar bermain layang-layang di tanah lapang sehingga tidak mebahayakan orang lain.

#Blitar #Kecelakaan #Layanglayang #Satlantas #Polresblitar #Beritakediri




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x