Kompas TV euro 2020 jadwal pertandingan

Jelang Slovakia vs Spanyol, Marek Hamsik Kenang Memori Indah Tekuk La Furia Roja

Kompas.tv - 23 Juni 2021, 12:15 WIB
jelang-slovakia-vs-spanyol-marek-hamsik-kenang-memori-indah-tekuk-la-furia-roja
Kapten timnas Slovakia, Marek Hamsik. (Sumber: uefa.com)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Purwanto

SEVILLA, KOMPAS.TV - Kapten tim nasional (timnas) Slovakia, Marek Hamsik mengenang memori indah tujuh tahun silam, saat mampu menekuk Spanyol. 

Hamsik ingin momen tersebut terulang di matchday 3 Grup E 2020. 

Slovakia akan menantang Spanyol di Stadion de La Cartuja pada Rabu (23/6/2021) malam waktu Indonesia. 

Dari sejarah pertemuan, Slovakia memang inferior lawan Spanyol. Dari 6 duel terakhir, Hamsik dan kolega hanya menang sekali. 

Baca Juga: Euro 2020: Luis Enrique Yakin Spanyol Tekuk Slovakia dan Lolos ke 16 Besar

Namun, kemenangan 2-1 di babak Kualifikasi Euro 2016 pada Oktober 2014 silam, sulit dilupakan Hamsik. 

"Semua tim di grup ini masih hidup dan memiliki peluang untuk melaju ke babak selanjutnya," sebut Hamsik, dikutip dari uefa.com. 

"Tujuh tahun silam, kami mengejutkan Spanyol dan saya bermimpi hal tersebut terulang; Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di sepak bola." 

Kans Slovakia dan Spanyol untuk lolos ke fase 16 besar sebenarnya hampir sama. 

Baca Juga: Slovakia vs Spanyol: Terancam Gagal ke 16 Besar EURO 2020, Apa yang Salah dengan La Furia Roja?

Slovakia arahan Stefan Tarkovic telah mengumpulkan 3 poin dari 2 pertandingan, menempatkan mereka di posisi 2 Grup E. Hasil imbang cukup untuk membuat mereka lolos ke 16 besar. 

Spanyol pun demikian. Hasil imbang bisa membuat mereka lolos ke fase knock-out. 

Saat ini, masih ada dua slot tersisa peringkat 3 terbaik, yang diperebutkan tiga tim. Portugal dan Ukraina sama-sama memiliki 3 poin. Selisih gol Portugal (+1) lebih baik dibanding Ukraina (-1). 

Spanyol dan Slovakia sama-sama memiliki selisih gol (0). 

Apabila laga berakhir imbang, Spanyol akan menggusur posisi Ukraina. Apabila Spanyol menang, Slovakia yang bakal menempati posisi Ukraina.

Pasalnya, Ukraina sudah memainkan matchday ke-3, yang artinya perolehan poin mereka sudah terhenti. 

Namun, masih kemungkinan-kemungkinan di atas juga bergantung pada hasil laga-laga lainnya yang belum dimainkan. 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x