Kompas TV video cerita indonesia

Menhan Prabowo Unggah Potret Lama Dirinya saat Dilantik Soeharto

Kompas.tv - 9 Juni 2021, 11:10 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto membagikan kenangan bersama Presiden ke-2 RI Soeharto.

Kenangan tersebut diunggah di Media Sosial pribadinya @Prabowo bersamaan dengan momentum 100 tahun hari lahir Soeharto.

Prabowo memasang foto saat dirinya dilantik oleh Presiden RI ke-2 Soeharto.

“08 Juni 1921-08 Juni 2021. Memperingati 100 tahun kelahiran Presiden RI kedua Jenderal Besar TNI M. Soeharto,” kata Prabowo dalam unggahan fotonya, Selasa (8/6/2021)

Terlihat Prabowo berdiri tegap, sementara Seoharto mengenakan peci menyematkan pangkat di pundaknya.

Diketahui, Acara memperingati 100 tahun kelahiran Presiden ke-2 juga digelar di Masjid At Tin, Taman Nasional Indonesia Indah secara daring dan fisik pada Selasa (8/6)

Menteri Pertahanan Prabowo, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo hingga Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga turut hadir dalam peringatan ini

Puteri sulung Soeharto yakni Siti Hardijanti Rukmana atau Tutut Soeharto menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang hadir melantunkan doa kepada ayahnya.

“Izinkan saya mewakili keluarga besar Bapak Haji Muhammad Soeharto untuk menyampaikan terima kasih kepada semua pihak dimana pun berada yang hingga kini telah secara terus-menerus melantunkan doa dan dzikir untuk mendoakan bapak dan ibu kami tercinta termasuk pada kesempatan doa 1 abad pada hari ini,” kata Tutut dalam sambutannya.

Video Editor: Faqih



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x