Kompas TV regional berita daerah

Menjaga Imunitas Dengan Bersepeda

Kompas.tv - 18 Mei 2021, 11:03 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Berolahraga saat ini menjadi pilihan sebagian masyarakat di tengah pandemic untuk menjaga  daya tahan tubuh salah satu olahraga yang menjadi pilihan adalah bersepeda, meski diawal pandemi sepeda memang menjadi trend warga saat berolahraga, namun bersepeda kini menjadi kebiasaan positif masyarakat untuk terus menjaga imunitas.

Olahraga  bersepeda telah menjadi trend baru masyarakat termasuk di sejumlah daerah di Indonesia saat pandemi covid 19.

Sejak pandemi maret 2020 lalu trend masyarakat untuk membeli sepeda juga meningkat hingga 5 kali lipat. Meski setahun berlalu, bersepeda bukan hanya saja sebagai trend, namun juga menjadi kebiasaan sebagian masyarakat untuk terus menjaga imunitas saat pandemic.

Salah satu warga Kota Palu abde mari mengaku awalnya saat sepeda mulai booming awal pandemic sebagian besar masyarakat Kota Palu khususnya, berbondong bondong untuk membeli, hingga membuat  harga jual sepeda melonjak tinggi bahkan masyarakat  berbondong bondong untuk bersepeda, namun saat trend sepeda mulai menurun, sebagian kecil masyarakat malah hanya menggantungkan sepeda dirumah.

Padahal menurutnya bersepeda bukan hanya sekedar trend di awal pandemic melainkan  hingga sekarang karena baginya bersepeda memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.

Ia mengaku banyak yang ia rasakan saat bersepeda, selain badan terasa bugar, menjaga pernapasan dan juga kesehatan mental, ia menuturkan setiap hari di waktu senggang ia bersama temannya meluangkan waktu untuk  bersepeda.

Abde juga menambahkan bersepeda kini sudah menjadi kebiasaanya untuk tetap menjaga imunitas,apalagi dengan rutinitas yang banyak bertemu dengan banyak orang.

#MenjagaImunitasTubuh #Bersepeda #Pandemi 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x