Kompas TV bisnis ekonomi dan bisnis

THR Cair, Emiten Peritel Diperkirakan Bakal Panen

Kompas.tv - 3 Mei 2021, 23:46 WIB
thr-cair-emiten-peritel-diperkirakan-bakal-panen
Ilustrasi THR (Sumber: Kompas.com/Shutterstock)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Tunjangan Hari Raya (THR) sudah dibayarkan sejak pekan lalu baik untuk PNS,TNI. Sementara THR perusahaan swasta sebagian besar telah diberikan dua pekan sebelum Lebaran tiba.

Melansir dari laman Kompas.id, Senin (3/5/2021), Pemerintah berharap kucuran THR tersebut dapat memutar konsumsi rumah tangga. Jumlah yang dianggarkan pemerintah sebesar Rp30,6 triliun.

Tak hanya itu, pemerintah memiliki rencana untuk memberi stimulus berupa ongkos kirim gratis dalam program Hari Belanja Online Nasional.

Sebagian uang tambahan penghasilan ini dibelanjakan oleh para penerimanya. Dengan demikian. masa puasa dan lebaran merupakan masa panen bagi emiten-emiten peritel.

Analis Mirae Aset Sekuritas Indonesia, Hariyanto Wijaya CFA, mengamati meskipun ada larangan mudik tahun ini, para peritel seharusnya masih mendapatkan keuntungan dari Ramadhan.

Hal itu karena ada kewajiban perusahaan untuk membayarkan THR dan gerai peritel sudah bisa beroperasi penuh.

Baca Juga: Tunjangan Hari Raya untuk ASN di Pemkab Jember Cair

“Berdasarkan pengamatan kami terhadap mal, kami menemukan bahwa minat masyarakat berpenghasilan menengah ke bawah untuk berbelanja telah meningkat secara signifikan, terlihat dari pemulihan signifikan arus pelanggan ke mal, terutama orang berpenghasilan menengah ke bawah,” kata Hariyanto dalam risetnya akhir pekan lalu.

Lebih lanjut ia mengatakan, peningkatan pengeluaran konsumen untuk membeli pakaian dan sepatu seharusnya menguntungkan PT Ramayana Sentosa Tbk.

Pendapatan PT Mitra Adiperkasa Tbk dan PT Erajaya Swasembada Tbk diprediksi juga meningkat seiring dengan peningkatan arus pelanggan.

Baca Juga: Pemulihan Ekonomi, DPW PKB Jabar Dirikan Food Bank

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x