Kompas TV nasional update corona

Indonesia Kembali Terima Dosis Vaksin Tahap ke-10 Asal Sinovac dan Sinopharm

Kompas.tv - 30 April 2021, 17:47 WIB
Penulis : Natasha Ancely

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hari ini, Jumat (30/04/2021) Indonesia kembali menerima dosis vaksin tahap ke-10, vaksin mendarat di Bandara Soekarno-Hatta.

Kedua vaksin itu adalah vaksin asal Sinovac Biotech Ltd sebanyak 6 juta dosis dan vaksin dari Sinopharm China National Pharmatical Corporation sebanyak 482.400 dosis.

Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate mengatakan, dengan kedatangan vaksin covid-19 tahap ke-10, maka Indonesia telah menerima vaksin sebanyak 65.500.000 dosis vaksin dalam bentuk bahan baku dari Sinovac.

Sedangkan, jumlah vaksin dalam bentuk jadi atau finish product terdapat 8.448.000 dosis.

Johnny memastikan bahwa program vaksinasi nasional adalah salah satu upaya pemerintah dalam mencapai kekebalan kelompok (herd immunity).

Sebab, Indonesia menargetkan herd immunity tercapai dengan menargetkan vaksinasi Covid-19 terhadap 70% populasi penduduk atau skeitar 181 juta orang.

Johnny mengingatkan, agar masyarakat tetap melaksanakan disiplin protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun.

"Pada saat bersamaan, pemerintah akan terus melakukan 3T (tracing, test, treatment) dan masyarakat diharapkan dapat terus melaksanakan disiplin protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun (3M)," ujar Johhny.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x