Kompas TV regional berita daerah

650 Orang Per Hari, Lansia Suntik Vaksin Di Bulan Ramadan

Kompas.tv - 23 April 2021, 16:31 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Vaksinasi Covid 19 bagi lansia umum di Kota Sukabumi, mulai di berikan kepada 650 orang per hari di Sentra Vaksinasi Gedung Juang Kota Sukabumi, jawa barat. pemberian Vaksin Covid 19 di bulan Ramadan ini, tetap dilaksanakan untuk kali  ini bagi para lansia umum yang ada di Kota Sukabumi.

Menurut Kepala Bidang P2p Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, Lulis Delawati, saat ini vaksinasi diberikan kepada para Lansia Umum, yang sebelumnya mendaftar melalui online dan secara langsung. Kali ini sasaran Vaksinasi untuk lansia umum sebanyak 650 orang perhari, dengan pelayanan hanya satu sesi dari pukul 8 pagi hingga jam 12 siang.

Dengan pemberian vaksinasi untuk para lansia ini, salah satu upaya pencegahan penyebaran pada kelompok rentan terkena Virus Covid 19. Namun, pihaknya menghimbau, bagi masyarakat yang telah mendapatkan vaksin untuk tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dengan menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah dan mencuci tangan dengan sabun, serta tetap menjaga jarak tidak berkerumun.,




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x