Kompas TV regional berita daerah

Polisi Sita Mercon Berdaya Ledak Tinggi dari Pedagang

Kompas.tv - 22 April 2021, 17:22 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV- Satuan Reserse Kriminal Polresta Banda Aceh,  mengamankan ratusan petasan berdaya ledak tinggi.

Ratusan petasan berbagai macam merek tersebut disita dari salah satu pedagang berinsial AL (42 tahun).

Petasan tersebut hendak dijual kembali kepada para pedagang di Banda  Aceh.

Petasan yang diamankan berupa 27 kotak petasan merk blooming flower, 32 kota merk joyfull serta 182 batang petasan merek roman.

Diperkirakan petasan ini bernilai  puluhan juta rupiah.

Sementara pemilik petasan tidak di tahan hanya menanda tangani surat perjanjian tidak menjual lagi petasan.

Sedangkan seluruh petasan yang di sita akan dimusnahkan oleh pihak kepolisian

Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh, AKP Muhammad Ryan Citra Yudha menjelaskan bahwa razia pekat khusus bulan Ramadhan salah satu targetnya mengamankan para penjual pedagang petasan.

“ini sifatnya razia, kami melakukan tindakan prefentif untuk mencegah terjadinya gangguan kantibmas, kalau misalkan meledak mengganggu masyarakat,” Jelas AKP Muhammad Ryan Citra Yudha.

Selama bulan ramadhan dan lebaran,  pihak Polresta meminta masyrakat untuk tidak melakukan hal yang dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan masyarakat yang menjalankan ibadah, apalagi dengan memperjual belikan petasan dengan daya ledak tinggi.

#mercondisita #petasan #aceh




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x