Kompas TV cerita ramadan panduan

Memasukkan Sesuatu ke Dalam 5 Lubang Bagian Tubuh Bisa Batalkan Puasa, Apa Saja Itu?

Kompas.tv - 20 April 2021, 19:26 WIB
memasukkan-sesuatu-ke-dalam-5-lubang-bagian-tubuh-bisa-batalkan-puasa-apa-saja-itu
Ilustrasi Ramadan (Sumber: Shutterstock.com)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV – Puasa di bulan Ramadan hukumnya wajib bagi umat muslim yang telah memenuhi syarat sesuai syariat Islam.

Selama berpuasa, kita harus bisa menahan diri dari segala hal yang dapat membatalkan puasa.

Sehingga puasa kita tidak menjadi sia-sia dan tak hanya mendapat haus serta lapar semata.

Salah satu hal yang dapat membatalkan puasa adalah memasukkan sesuatu ke salah satu lubang yang ada di tubuh kita.

Dalam ilmu fiqih ada 5 lubang, apa saja itu?

Berikut penjelasan yang disampaikan oleh Buya Yahya, melalui saluran Youtube Al-bahjah TV.

“Memasukkan sesuatu ke salah satu lubang yang lima, yaitu lubang mulut, lubang hidung, lubang telinga, lubang air kecil dan lubang air besar,” kata Buya Yahya.

Buya menjelaskan, secara rinci, memasukkan sesuatu ke lubang mulut artinya menelan sesuatu.

“Misalnya memasukkan permen di mulut selama tidak ditelan, itu tidak membatalkan puasa. Karena yang membatalkan itu adalah menelan. Akan tetapi, hal tersebut hukumnya jadi makruh," katanya.

Kemudian, lanjut Buya, memasukkan sesuatu ke dalam hidung membatalkan puasa apabila sampai ke rongga hidung.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x