Kompas TV nasional peristiwa

Bongkar Penculikan dan Penyekapan Pria di Tebet, Polisi Sita Mobil, Pistol hingga Laras Panjang

Kompas.tv - 10 Maret 2021, 10:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Satreskrim Polres Jakarta Selatan, menetapkan 4 pelaku sebagai tersangka kasus penyekapan dan penculikan pria di Tebet.

Dari hasil penyelidikan polisi, tersangka MR yang merupakan otak penculikan mengaku kesal pada korban yang diduga menggelapkan aset perusahaan senilai 30 miliar rupiah. 

Korban yang sempat berusaha kabur membuat pelaku geram dan merencanakan aksi penculikan.

Dari hasil pemeriksaan, selama 4 hari disekap, korban mengalami kekerasan fisik serta dipaksa mentransfer uang puluhan juta rupiah.

Selain menangkap keempat pelaku, polisi juga menyita sejumlah barang bukti seperti 3 mobil, 2 pistol dan senjata laras panjang airsoftgun, serta kartu ATM dan beberapa telepon seluler.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x