Kompas TV regional berita daerah

Viral Di Medsos Karena Tinggal Di Kandang Sapi, Begini Fakta Sebenarnya

Kompas.tv - 11 Februari 2021, 22:50 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

Karangasem, KOMPASTV - Inilah I Made Kaler warga banjar dinas bumbul desa jungutan kecamatan bebandem kabupaten karangasem bali , yang sempat viral di media sosial karena tidur bertahun-tahun di gubuk kadagang sapi , sehingga banyak orang bersimpati untuk membangunkan rumah , menanggapi hal tersebut , jajaran kepolisian polsek bebandem langsung mengecek kondisi sebenarnya sambil membawa bantuan .

 

Namun fakta di lapangan berbeda , dimana pria 45 tahun tersebut memilik rumah layak huni berupa bantuan bedah rumah tahun 2017 dari pemerintah provinsi bali , yang di tempat bersama keluarga ibu dan kakaknya , namun kaler beralasan menghabiskan waktunya di gubuk tidak layak huni tersebut untuk menjaga empat ekor sapinya khawatir takut ada yang mencuri .

 

Sementara itu kapolsek bebandem menjelaskan dilakukan pengecekan untuk memastikan seperti apa i made kaler yang tinggal di gubuk kandang sapi .

 

selain itu kepala lingkungan banjar dinas bumbul menyatakan pada tahun 2017 keluarga made kaler dapat bantuan bedah rumah / selain itu juga mendapat bantuan perbulan berupa BPNT .

 

menurut keluarga kondisi tubuh kaler yang kurus kering itu akibat jarang makan / karena kaler sibuk keliling mencari rumput untuk beri sapinya , padahal sang ibu setiap hari membawakan makanan ke gubuk tersebut .

#wargamiskin #viralmedsos #wargatinggaldikandangsapi



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x