Kompas TV internasional kompas dunia

Uni Emirat Arab Segera Buka Kedutaan Besar di Tel Aviv Israel

Kompas.tv - 25 Januari 2021, 13:03 WIB
uni-emirat-arab-segera-buka-kedutaan-besar-di-tel-aviv-israel
Sebuah pesawat yang membawa delegasi resmi pertama dari Uni Emirat Arab (UEA) mendarat di bandara internasional Ben Gurion di luar Tel Aviv, Israel, pada 20 Oktober 2020. (Sumber: Xinhua/JINI/Gideon Markowicz)
Penulis : Edwin Shri Bimo

DUBAI, KOMPAS.TV - Uni Emirat Arab menyatakan akan segera mendirikan kedutaan besar di Tel Aviv, Israel, lebih dari empat bulan setelah kedua negara menandatangani kesepakatan normalisasi hubungan.

Dewan Menteri Uni Emirat Arab UEA telah menyetujui pendirian kedutaan besar UEA di Tel Aviv, Israel, demikian menurut akun Twitter resmi pemerintah negara tersebut pada Minggu (24/01/2010) seperti dilansir Xinhua, Senin (25/01/2021).

Keputusan itu diambil pada Minggu dalam rapat kabinet yang dipimpin oleh Wakil Presiden sekaligus Perdana Menteri Uni Emirat Arab dan Penguasa Dubai Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum.

Uni Emirat Arab  dan Israel menormalisasi hubungan bilateral melalui penandatanganan kesepakatan Abraham Accord pada September tahun lalu di Washington DC, Amerika Serikat.

Sejak saat itu, beberapa delegasi dari UEA dan Israel bertemu untuk menandatangani perjanjian bilateral terkait perdagangan dan investasi, pariwisata, penerbangan langsung, keamanan, telekomunikasi, teknologi, energi, perawatan kesehatan, budaya, lingkungan, saling mendirikan kedutaan besar, dan bidang-bidang lainnya yang saling menguntungkan.

Sementara itu, sejumlah maskapai penerbangan besar UEA, termasuk Emirates dan Etihad, diperkirakan akan memulai penerbangan komersial ke Tel Aviv pada kuartal pertama 2021.

Sebelumnya, sebuah kesepakatan penerbangan yang memungkinkan hingga 112 penerbangan mingguan antara kedua negara telah ditandatangani.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x