Kompas TV nasional sapa indonesia

Sehat di Tengah Pandemi Covid-19: Gigi Terasa Ngilu, Apakah Akan Berlubang?

Kompas.tv - 22 Januari 2021, 10:30 WIB
Penulis : Merlion Gusti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sapa Indonesia Pagi kembali menghadirkan segmen Sehat di Tengah Pandemi, tempat anda bisa berkonsultasi dengan dokter spesialis, saat anda ragu untuk ke rumah sakit, karena pandemi. 

Pertanyaan bisa anda kirimkan melalui Instagram kami di @sapaindonesia_kompastv.

Pagi ini kita sudah bersama Dokter Citra Paramita, Dokter Spesialis Ortodonsia.

Pertanyaan instagram:  
1. @syadillahyanuar_48: Selamat pagi dokter. Pada bulan Desember lalu saya sakit gigi lumayan parah di bagian belakang kiri atas, dan akhirnya kemarin sudah ke dokter gigi untuk konsul dan melakukan scaling karena masalahnya ada pada karang gigi. Setelah scaling memang sakit gigi saya sudah hilang sepenuhnya, tapi sakit di sekitar pipi, hidung dan rahang masih ada sehingga wajah saya sebelah kiri masih kaku. Apakah sakitnya nanti akan menghilang dengan sendirinya? Terima kasih.
2. @alfiansetiawan283: Usia saya 28 tahun dokter. Gigi geraham atas saya baru saja dicabut dan meninggalkan potongan kecil akar di dalam gusi. Tidak dicabut karena takut merusak sistem gigi saya. Apa memungkinkan akar kecil yang tertinggal di geraham gigi atas saya bisa mengecil sendiri? Mohon penjelasan ya dok.
3. @asepahmad887: Dokter kenapa setiap saya gosok gigi dan kumur kumur terasa ngilu. Terus pas makan manis juga ngilu dok. Apakah ini tanda tanda gigi saya akan berlubang dok?
4. @letifah_i: Beberapa kali pergi ke dokter gigi dengan keluhan bau mulut dan sudah di scalling dan juga di tambal. Dulu pernah cabut gigi yang sudah rapuh kemungkinan ada gigi tertinggal tapi sudah tertutup daging tidak terlihat. Apakah ini bisa jadi penyebab bau mulut dok?



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x