Kompas TV nasional peristiwa

Waspada Saat Ambil Simpanan Dalam Jumlah Besar di Bank, Begini Kawanan Rampok Rampas Uang Nasabah

Kompas.tv - 17 November 2020, 21:39 WIB
waspada-saat-ambil-simpanan-dalam-jumlah-besar-di-bank-begini-kawanan-rampok-rampas-uang-nasabah
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus memberi keterangan terkait kasus narkoba kepada pers di Polres Metro Jakarta Barat, Senin (11/5/2020). (Sumber: KOMPAS.COM)
Penulis : Tito Dirhantoro

JAKARTA, KOMPAS TV - Sebanyak 3 pelaku perampokan masing-masing berinisial SG (20), DA (30) dan DAP (17) ditangkap polisi.

Penangkapan terhadap mereka dilakukan karena merampok nasabah salah satu bank di kawasan Bekasi, Jawa Barat.

Para tersangka ditangkap di salah satu kontrakan kawasan Bojong Menteng, Bekasi, Jawa Barat, pada Sabtu (14/11/2020).

Baca Juga: Perampok Bank Bersenjata Tajam Sandera Puluhan Orang

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, mengatakan para tersangka melakukan aksinya secara terstruktur sesuai peran masing-masing.

Beberapa tersangka, kata dia, awalnya berpura-pura sebagai nasabah. Mereka masuk ke dalam bank untuk mencari targetnya.

Sedangkan sisanya beberapa tersangka lainnya menunggu di luar bank. Orang yang menunggu di luar itulah nantinya diberi tahu oleh rekannya yang berada di dalam.

Baca Juga: Kepergok Pemilik Rumah, Perampok Ini Diamuk Warga

"Tersangka di dalam bank mencari nasabah yang melakukan penarikan tunai dengan jumlah besar. Setelah ditentukan, kemudian menghubungi tersangka di luar bank," kata Yusri diikutip dari Kompas.com pada Selasa (11/7/2020).

Setelah itu, Yusri melanjutkan, para tersangka membuntuti mobil korban yang sudah ditentukan menjadi target dengan sepeda motor.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x