Kompas TV regional berita daerah

Sumsel Tak Mampu Pertahankan Ekspor Komoditinya

Kompas.tv - 16 Oktober 2020, 19:13 WIB
Penulis : KompasTV Palembang

PALEMBANG,KOMPAS.TV-Setelah sempat alami kenaikan, ekspor Sumsel sepanjang September 2020 kembali turun.

Hal itu setelah permintaan negara tujuan ekspor Sumsel berkurang.

Turunnya ekspor Sumsel pada September 2020, tercatat Badan Pusat Statistik, BPS Sumsel, yang menyebut ekspor Sumsel sepanjang September 2020 itu, turun 8,67 persen atau senilai 286,80 Juta USD.

Penurunan terjadi akibat permintaan negara tujuan ekspor Sumsel berkurang.

Ekspor andalan Sumsel seperti karet alam, minus 0,79 persen, Batubara minus 12,45 persen, serta tambahan lainnya, Pulp atau Bubur Kayu juga turun minus 12,08 persen.

Penurunan terbesar ekspor provinsi ini terjadi pada Tiongkok minus 34,14 persen, dengan keseluruhan sepanjang Januari hingga September, sebesar 36,84 persen atau senilai 949,26 juta USD. Sementara Malaysia ikut minus 7,17.

Pada hal dua negara itu merupakan negara yang mendominasi ekspor Sumsel setiap tahun.

Sepanjang September 2020, impor Sumsel naik 24,36 persen atau senilai 90,05 juta USD.

Kenaikan diakibatkan produksi barang modal sektor industri transportasi seperti alat dan mesin kereta api meningkat 65,74 juta USD/ yang mendominasi nilai impor 54,98 persen.

#Ekpsor #Sumsel #BPS



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x