Kompas TV nasional peristiwa

Prajurit TNI Ikut Jaga, Satu Tenda Pleton Didirikan di Halaman Polsek Ciracas

Kompas.tv - 29 Agustus 2020, 23:21 WIB
prajurit-tni-ikut-jaga-satu-tenda-pleton-didirikan-di-halaman-polsek-ciracas
Anggota TNI AD mendirikan tenda TNI di hamanan Polsek Ciracas, Jakarta Timur, (29/8/2020). (Sumber: TribunJakarta/Elga Hikari Putra)
Penulis : Johannes Mangihot

JAKARTA, KOMPASTV - Prajurit TNI Angkatan Darat mendirikan tenda di halaman Mapolres Ciracas, Sabtu (29/8/2020).

Para prajurit TNI AD tersebut menjadikan tenda pleton sebagai barak sementara setelah Sabtu dini hari Polsek yang berdiri di Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur itu diserang ratusan orang tidak dikenal. Polisi militer juga ikut berjaga-jaga di lokasi kejadian.

Sedangkan dari aparat kepolisian yang berjaga di dalam Mapolsek Ciracas tak terlalu banyak. 

Baca Juga: Penjelasan Lengkap TNI Soal Penyerangan Polsek Ciracas

Sisa-sisa pecahan kaca bekas penyerangan masih terlihat di lokasi. Begitu juga dengan pagar yang dirusak belum terpasang kembali. Seperti dikutip dari TribunJakarta.com.

Sebelumnya, Kantor Kepolisian Sektor Ciracas, Kramat Jati, Jakarta Timur diserang sejumlah orang pada Sabtu (29/8/2020) dini hari sekira pukul 01.45 WIB.

Danpuspom TNI, Mayjen TNI Eddy Rate Muis menjelaskan tim gabungan TNI Polri sudah dibentuk untuk mengusut tuntas kasus penyerangan Polsek Ciracas. 

Eddy menegaskan seluruh pihak yang terlibat, termasuk prajurit TNI akan ditindak tegas. Hingga saat ini sudah 10 saksi telah dimintai keterangan. 

Baca Juga: Terungkap Penyerangan Polsek Ciracas Diduga karena Hoaks Ada Prajurit TNI Dikeroyok

Tim gabungan juga sudah mendalami orang-orang yang melakuakan penyerangan dan perusakan Mapolsek Ciracas dari hasil rekaman kamera pegawas atau CCTV.

"Dari CCTV juga bisa ditemukan siapa yang ikut, menggunakan alat apa, jadi dari CCTV ini bisa dikembangkan," ujarnya saat jumpa pers di Mabes TNI, CIlangkap, Sabtu (29/8/2020).


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x