Kompas TV olahraga kompas sport

Alasan Sylvano Comvalius Mundur dari Persipura Jayapura

Kompas.tv - 27 Agustus 2020, 22:16 WIB
Penulis : Reny Mardika

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Di tengah persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 yang akan bergulir pada awal Oktober mendatang,  

Persipura jayapura mendapat kabar tak sedap setelah salah satu pemain andalannya, Sylvano Comvalius, memutuskan untuk mengundurkan diri.

Alasan utama pemain 33 tahun ini mengundurkan diri karena tidak ingin terpisah dengan keluarga selama pendemi Covid-19.

Kondisi ini pun membuat Sylvano memutuskan untuk tidak kembali ke Indonesia dan menetap dengan keluarga di Belanda.

Menanggapi keputusan tersebut, Asisten Manajer Persipura Jayapura, Ridwan Bento Manubun, mengatakan pihaknya telah menerima permintaan Sylvano.

Menajemen menghormati keputusan Comvalius meski sangat berat bagi tim di tengah akan bergulirnya kembali kompetisi.

Sylvano Comvalius bergabung dengan Persipura pada awal musim 2020 dari Arema Malang.

Ia dipinjam selama satu musim kompetisi dan baru bermain di tiga pertandingan Liga 1 dan belum mencetak gol bagi tim Mutiara Hitam.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x