Kompas TV regional berita daerah

Warung Nasi Di Masa Pandemi

Kompas.tv - 14 Agustus 2020, 15:30 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Warung nasi khas sunda bernama Mirah, yang berlokasi di Jalan PGRI, Kelurahan Gunungparang, Cikole Kota Sukabumi. Warung nasi ini baru buka satu minggu, tetapi sudah banyak dikunjungi oleh warga. Warung nasi ini menjalankan standar pelayanan protokol kesehatan.

Seperti, dilakukan pembatasan jumlah pengunjung atau pelanggan. Memberi jarak antar meja makan kurang lebih 1 meter dan menyediakan hand sanitizer atau tempat pencuci tangan. Selain itu, warung nasi mirah memiliki konsep parasmanan, tetapi pembeli tidak bisa mengambil langsung menu makanan yang diinginkan, namun akan dilayani oleh pihak warung nasi.

Sementara itu, beberapa pengunjung mengaku sangat nyaman saat berada di rumah makan mirah, selain bersih, harga makanannya pun memang sangat murah. Selain di warung nasi ini para petugasnyapun mengikuti protokol kesehatan.

Saat ini banyak perubahan dalam bisnis kuliner, utamanya sejak pandemi Covid-19. Perlu adanya inovasi, terobosan baru dan strategi yang tepat agar bisnis kuliner bisa terus berjalan di masa pandemi seperti ini.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x