Kompas TV travel jelajah indonesia

Wajib Dikunjungi! Inilah 6 Spot Wisata Negeri di Atas Awan

Kompas.tv - 11 Agustus 2020, 17:00 WIB
wajib-dikunjungi-inilah-6-spot-wisata-negeri-di-atas-awan
Pemandangan dari Puncak Gunung Prau (Sumber: Dok Pribadi/Dini Kurniasari)
Penulis : Desy Hartini

Penulis: Dini Kurniasari

KOMPAS.TV - Ingin merasakan hawa dingin dan sejuk bahkan hingga napas mengeluarkan asap? Tidak perlu jauh-jauh ke negara bersalju. Cukup pergi ke Dataran Tinggi Dieng, kamu sudah bisa merasakan sensasi itu.

Dieng terletak di dua wilayah, yakni Wonosobo dan Banjarnegara, Jawa Tengah, Dieng. Ketika hampir setiap memasuki musim kemarau, termasuk pada 2020 ini, Dieng sedang memasuki hawa terdinginnya.

Bahkan rerumputan pun sempat membeku di beberapa waktu lalu, karena suhu yang rendah, yakni mencapai minus tiga derajat celcius.

Nah, Dataran Tinggi Dieng memiliki beberapa spot wisata yang bisa dikunjungi. Berikut spot wisata yang bisa didatangi apabila berkunjung ke Dieng. 

1. Gunung Prau

Kamu bisa camping dan menginap di Gunung Prau, apabila ingin berpetualang menanjak gunung. Memiliki ketinggian sekitar 2565 mdpl, Gunung Prau sangat cocok untuk didaki oleh pendaki pemula.

Jarak tempuh yang dihabiskan untuk mencapai puncak hanya sekitar tiga sampai empat jam saja bagi yang sudah terbiasa. Namun, apabila pemula, waktu yang dibutuhkan sekitar lima hingga enam jam perjalanan.

Dalam perjalanan akan sering ditemui banyak tanjakan, sehingga persiapankanlah fisikmu sebelum melakukan pendakian. Bersiaplah juga untuk terpukau dengan pemandangan indah yang disajikan setelah mencapai puncak.

Dari puncak Prau pemandangan lima gunung sekaligus, yakni Gunung Merapi, Merbabu, Gunung Sumbing, Sindoro, serta Gunung Slamet menghiasi di segala penjuru.

2. Bukit Sikunir

Bila hanya ingin menikmati perjalanan yang lebih santai, coba saja untuk mendatangi Bukit Sikunir. Berlokasi di Desa Sembungan yang merupakan desa tertinggi di Jawa Tengah, Bukit Sikunir merupakan tempat yang pas untuk berburu sunrise.

Bukit ini terletak di ketinggian 2.200 mdpl. Apabila ingin menikmati golden sunrise, kamu harus mendaki terlebih dahulu sekitar setengah jam hingga satu jam, yang biasanya dilakukan sebelum matahari terbit.

Pemandangan kabut putih juga akan menemani sembari menunggu matahari terbit dan berdiri memandangi kabut ini. Sensasinya seperti berada di atas awan. Ini menjadi salah satu alasan Dieng disebut dengan Negeri di Atas Awan, selain disebut dengan Negeri Para Dewa.

Ketika turun dari bukit saat pagi hari, kamu juga akan disajikan pemandangan indahnya alam Dieng dari ketinggian. Rasa lelah juga akan terobati ketika sudah sampai di bawah. Kamu juga dapat bersantai sembari memandangi Telaga Cebong yang masih berada di satu lokasi yang sama.

Telaga Warna (Sumber: Dok Pribadi/Dini Kurniasari)


Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x