> >

Serang Gaza, Israel Izinkan Belasan Pekerja Asing Dievakuasi

Vod | 14 Mei 2023, 19:28 WIB

GAZA, KOMPAS.TV - Belasan staf internasional organisasi asing di Gaza dievakuasi keluar dari daerah itu.

Israel mengizinkan mereka keluar dari wilayah Palestina yang tengah dibombardir.

Pekerja dari berbagai organisasi kemanusiaan dan LSM memasuki bus yang membawa mereka ke Israel.

Israel terus melepaskan tembakan yang menargetkan kelompok perlawanan Jihad Islam, yang membalas dengan luncuran roket.

Sejauh ini 34 warga Palestina di Gaza meninggal akibat serangan Israel.

Baca Juga: Balas Serangan Udara Israel, Militan Palestina Tembakkan Puluhan Roket dari Jalur Gaza!

 

 

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU