> >

Staf Pemkot Samarinda Meninggal Akibat Covid-19

Berita daerah | 23 Juli 2020, 14:40 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.TV - Kasus meninggalnya pasien terkonfirmasi positif covid-19 di Samarinda terus bertambah, rabu siang salah satunya staf pemerintah Kota Samarinda, Kalimantan Timur yang terkonfirmasi positif covid-19 telah meninggal dunia.

Hal tersebut di benarkan kepala dinas kesehatan Kota Samarinda, dokter Ismed Kusasih saat di temui di ruang kerjanya.

Dirinya juga menjelaskan, sebelum meninggal pasien wanita yang berumur 46 thn tersebut alami gangguan pernafasan dan harus menggunakan ventilator selama perawatan.

Pasien tersebut pernah juga dilarikan ke rumah sakit pada hari rabu 15 juli 2020 kemarin, dikarenakan gangguan pernapasan.

Kemudian tim dinas kesehatan Samarinda langsung melakukan uji swab dan hasil tes tersebut dinyatakan positif covid-19.

Sejak terkonfirmasi bahwa staf ASN di lingkungan pemkot meninggal akibat covid-19 pemerintah Kota Samarinda pun kembali lakukan work from home kepada ASN yang bekerja di lingkungan pemkot, sejak tanggal 17 juli 2020 guna mengantisipasi penyebaran covid-19.

#ASNPositif#ProtokolKesehatan#PemkotSamarinda

Penulis : KompasTV-Tenggarong

Sumber : Kompas TV


TERBARU