> >

Padang Dilanda Banjir Bandang

Berita daerah | 17 Januari 2020, 15:50 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Banjir bandang menerjang Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat pada Jumat pagi (17/01/2020).

Akibatnya sejumlah bangunan rusak serta sebuah mobil hanyut terbawa banjir. Bangunan yang rusak akibat terjangan banjir bandang di antaranya empat rumah warga dan sejumlah perkantoran dan fasilitas umum seperti kantor perusahaan air minum daerah dan kantor koperasi. 

Sementara itu, akses transportasi pun terputus akibat ruas jalan tyang dipenuhi material sisa-sisa banjir bandang seperti bebatuan dan kayu.

Sejauh ini, pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar tidak membangun posko pengungsian namun empat keluarga yang terkena banjir ini dipindahkan ke tempat yang lebih aman di rumah sanak saudaranya.

Selain itu, banjir bandang ini dikabarkan tidak menimbulkan korban jiwa. 

Proses pembersihan saat ini sedang dilakukan dengan mengerahkan satu unit alat berat. Pihak pemerintah setempat pun sedang berkoordinir untuk meminta penambahan alat berat.

Penulis : Anjani-Nur-Permatasari

Sumber : Kompas TV


TERBARU