> >

Kasus Narkotika Meningkat Di Tahun 2023

Sulawesi | 4 Januari 2024, 14:12 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Polres pelabuhan Makassar, mencatat peningkatan penggunaan narkotika di tahun 2023. Hal ini terungkap saat polres pelabuhan merilis aksi kriminalitas selama tahun 2023.

Dalam rilis yang digelar polres pelabuhan Makassar, sejumlah aksi kiriminal terjadi di tahun 2023, seperti kasus penganiayaan, pencurian, pengeroyokan hingga pembunuhan. Namun kasus penyalahgunaan narkotika menjadi kasus yang meningkat di tahun 2023.

Sekitar 179 dari 190 kasus narkotika yang berhasil diselesaikan. Angka ini naik 15 persen dibanding tahun sebelumnya. Selain itu hasil penyitaan barang bukti terbesar yakni 600 gram sabu pada bulan Agustus 2023.

 

 

#gawatnarkoba

#narkobameningkat

#akhirtahun

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV


TERBARU