> >

Kerajinan Ecoprint Ramah Lingkungan

Berita daerah | 3 Februari 2023, 21:03 WIB

JAMBI, KOMPAS.TV - Usaha pembuatan ecoprint ini menggunakan tehnik pukul memindahkan warna dari daun asli ke media kain sesuai dengan motif dan warnanya. Dalam prosesnya Mahasiswa mencari daun untuk dibersihkan, setelah selesai di keringkan untuk di tata di media kain. Kemudian ditutup menggunakan plastik untuk di pukul sampai warna dan motifnya pindah ke kain. Sedangkan untuk pewarna dasar menggunakan pewarna alami dari sepang, kulit jengkol, kulit manggis dan kulit manghoni.

Motif shangger ecoprint ini banyak variasi dan sangat unik, bahkan tidak pernah sama motifnya dengan yang lain. Shangger ecoprint ini memiliki keistimewaan yaitu menggunakan bahan alami. Dari segi warna lebih tahan lama di banding dengan pewarna sintetis, tampil elegan ramah lingkungan, kreatif, inovatif dan model selalu kekinian.

Penulis : KompasTV-Jambi

Sumber : Kompas TV


TERBARU