> >

LDNU Kecam Dakwah Provokatif dan Menghasut

Berita daerah | 12 Oktober 2021, 12:18 WIB

SEMARANG, KOMPAS.TV - Sebanyak 60 anggota Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) PCNU Kota Semarang kecam keras model dakwah provokatif atau menghasut yang bertujuan memecah belah NKRI. LDNU Kota Semarang siap pasang badan untuk menghadapi dakwah provokatif tersebut.

Kecaman keras model dakwah provokatif atau ajakan menghasut itu di lontarkan pengurus Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama. LDNU Kota Semarang sangat mendukung adanya sertifikasi bagi mubalig, agar mereka tetap berprinsip menjaga persatuan dan kesatuan NKRI. Pihaknya siap menghadapi jika ada mubalig yang melakukan model dakwah provokatif atau menghasut dengan tujuan memecah belah.

"Kita menguatkan islam, kemudian kita menguatkan NKRI dan harus dijauhkan masyarakat dari hal-hal yang berbau tidak baik," KH Anasom, Ketua PCNU Kota Semarang.

Pada kesempatan itu, pengurus LDNU Kota Semarang menyatakan menolak keras adanya bentuk terorisme dan segala bentuk radikalisme. LDNU Kota Semarang juga sepakat dalam penyampaian dakwahnya berisi tentang ilmu pengetahuan, menyampaikan kebaikan, dan tetap akan menjaga kerukunan masyarakat serta menjaga NKRI sampai kapanpun.

 

#kotasemarang #lembagadakwahnahdlatululama #pcnu

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV Jateng


TERBARU