> >

VAKSINASI BAGI SUPIR LINTAS PROVINSI

Berita daerah | 13 September 2021, 19:45 WIB

PANGKALPINANG, KOMPAS TV - Kantor Kesehatan Pelabuhan ( KKP ) Pangkalbalam, Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, menggelar vaksinasi Covid-19 di halaman kantornya pada Rabu ( 18/ 8 ) pagi. KKP pangkalbalam menyasar para supir truk lintas provinsi, guna memfasilitasi para sopir angkut tersebut yang kesulitan mendapatkan vaksin.

Sebanyak 60 sopir truk angkut ini tergabung dalam Romantika Sopir Truk Indonesia ( RSTI ) Bangka Belitung.

Kegiatan ini pun disambut antusias para supir. Mengingat mereka membutuhkan kartu vaksin dalam menjalankan pekerjaan bongkar muat dan angkut barang.

Penulis : KompasTV-Bangka

Sumber : Kompas TV


TERBARU