> >

Gelaran Vaksinasi Diperiksa Kapolda Sumsel Baru

Berita daerah | 7 September 2021, 12:31 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Hari pertama tugasnya sebagai Kapolda Sumsel, Irjen Toni Harmanto, memeriksa gelaran vaksinasi Merdeka di sejumlah lokasi di Palembang Sumatera Selatan.

Dalam gelaran vaksinasi merdeka yang dilakukan di beberapa lokasi di Palembang, Kapolda Sumsel, Irjen Toni Harmanto memastikan penyaluran vaksin tepat sasaran.

Vaksinansi dilakukan dengan mengutamakan pendaftaran daring, dan dikawal personil Polisi agar tertib.

Ada 4.000 dosis disiapkan untuk vaksinasi merdeka. Hari pertama bertugas, Irjen Toni Harmanto, mengatakan akan fokus pada upaya penurunan kasus Covid-19, dengan memperluas cakupan vaksinasi dan memperketat mobilitas masyarakat agar Bed Occupancy Ratio atau BOR di Sumsel dapat terkendali.

Warga yang isoman di Rumah maupun di tempat terpusat juga menjadi perhatiannya. Vaksinasi merdeka dilakukan selama dua hari, untuk sasaran para tokoh agama.

#vaksinasi #kapolda #sumsel

                                                                                          

Penulis : KompasTV-Palembang

Sumber : Kompas TV


TERBARU