> >

Jelang Libur Panjang, Waspadai Transmisi Lokal

Berita daerah | 22 Oktober 2020, 20:01 WIB

MALANG-KOMPAS.TV- Jelang libur panjang 28 Oktober-1 November mendatang,  masyarakat dan wisatawan diminta waspada tetap menerapkan protokol kesehatan.

Hal ini karena selama libur panjang, diprediksi banyak wisatawan yang akan berkujung ke Malang.

"Kita sudah petakan, kalo wisatawan ke Malang itu kan paling banyak ke kulinernya ya'"kata Sutiaji.

Sutiaji meminta masyarakat maupun wisatawan patuh pada protokol kesehatan selama libur panjang.

"Jadi jangan sampai bawa oleh oleh corona" tambah Sutiaji.

Dengan mematuhi protokol kesehatan, diharapkan kesehatan dan perekonomian bisa berjalan beriringan.

#liburpanjang #transmisilokal

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU