> >

Puluhan ASN Positif Covid-19, Gedung Sate Ditutup Sementara

Berita kompas tv | 31 Juli 2020, 13:30 WIB

BANDUNG, KOMPAS.TV - Selama dua pekan, seluruh pegawai di lingkungan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, diminta bekerja dari rumah setelah ditemukan sedikitnya 40 aparatur sipil negara positif terinfeksi covid-19.

40 pegawai yang positif, tersebar di beberapa Biro Pemerintahan Provinsi Jawa Barat. Upaya pelacakan pun akan diperluas ke lingkungan permukiman warga sekitar.

Fokus penelusuran dan pelacakan sebaran covid-19 Di Kantor Pemerintah Jawa Barat ini akan diperluas tak hanya di dalam lingkungan Gedung Sate.

Pasalnya, kawasan Gedung Sate multi akses dari berbagai ruas jalan, dan sulit ditutup lalu lintasnya.

Pemerintah Provinsi Jawa Barat menutup semua aktivitas aparatur negeri sipil dan kunjungan umum di Gedung Sate, Kota Bandung, setelah 40 pegawai Gedung Sate positif covid-19.

Penutupan dilakukan mulai hari ini hingga 14 Agustus 2020 seusai penemuan kasus terkonfirmasi covid-19.  

Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan melakukan tracing untuk melacak sebaran corona.

Semua aparatur sipil negara di lingkungan sekretariat daerah Jawa Barat diinstruksikan untuk bekerja dari rumah.

Baca Juga: 5 ASN Positif Corona, Pelayanan Kelurahan Harapan Mulia Via Dropbox

Penulis : Fransiska-Wijayanti

Sumber : Kompas TV


TERBARU