> >

Agum Gumelar Temui Jokowi, Bahas Situasi Usai Pemilu

Berita kompas tv | 14 Mei 2019, 22:00 WIB

Presiden Joko Widodo bertemu dengan Menko Polhukam, Wiranto dan anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Agum Gumelar di Istana Kepresidenan, Jakarta. Pertemuan yang berlangsung tertutup itu membahas antisipasi kondisi keamanan pasca pengumuman hasil Pemilu 22 Mei mendatang.

Usai pertemuan Agum menyebut ada sejumlah poin yang dibahas bersama presiden terkait situasi keamanan jelang dan pasca-pemilu. Ia memberi saran agar masyarakat tidak terpecah usai KPU mengumumkan hasil pemilu yang akan diumumkan pada 22 Mei mendatang.

Bagi Agum pemerintah ingin masyarakat kembali bersatu dan menghormati hasil resmi KPU.

#AgumGumelar #PresidenJokowi #SituasiUsaiPemilu

Penulis : Imanuel-Gilang-Krisjanuar

Sumber : Kompas TV


TERBARU