> >

Penampilan Gagah Serda Manganang dalam Sidang Pergantian Nama Jadi Aprilio Perkasa Manganang

Update | 19 Maret 2021, 18:08 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengadilan Negeri Tondano Mihahasa Sulawesi Utara menggelar sidang perdata penetapan perubahan nama Prajurit TNI AD Serda Manganang secara daring.

Sersan Dua (Serda) Aprilia Santini Manganang berganti nama menjadi Aprilio Perkasa Manganang.

Sidang dihadiri langsung oleh Serda Manganang yang didampingi oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andhika Perkasa beserta sang istri, Hetty Andika Perkasa, dari markas besar Angkatan Darat (AD).

Orangtua Serda Manganang juga dihadirkan secara daring dalam sidang.

Berdasarkan sejumlah buki dan fakta yang diajukan, hakim pun mengambulkan perubahan nama Serda Manganang menjadi Aprilio Perkasa Manganang.

Usai pembacaan keputusan oleh Pengadilan Negeri Tonano, Sulawesi Utara, secara resmi Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal Andika Perkasa menyematkan pin nama dada kepada Aprilio Perkasa Manganang.

Serda Aprilio Perkasa Manganang langsung memeluk Jenderal TNI Andika Perkasa dan Hetty Andika Perkasa usai Pengadilan Negeri Tondano mengesahkan identitas barunya.

Serda Aprilio Perkasa Manganang menyebut akan fokus melanjutkan kariernya di TNI Angkatan Darat.

Sebelumnya Jenderal Andika Perkasa dan sang istri mendampingi proses pergantian nama dan identitas Serda Manganang.

Keduanya juga turut menguatkan Manganang saat harus menjalani serangkaian tindakan medis.

Serda Manganang bahkan meminta usulan nama pengganti untuk dirinya dari KSAD dan istri.

Penulis : Reny-Mardika

Sumber : Kompas TV


TERBARU