> >

Kesan Relawan di RSD Wisma Atlet Kemayoran

Cerita indonesia | 27 Mei 2020, 00:40 WIB

JAKARTA, KOMPASTV - Pandemi covid 19 yang melanda Indonesia menggerakkan sejumlah relawan dalam proses penanganan khususnya di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran Jakarta.

Para relawan dari squad penanggulangan bencana Indonesia membantu mencukupi makanan untuk tenaga medis terutama saat bertugas di bulan ramadan dan hari raya idul fitri kemarin.

Meski tugas mereka telah berakhir hari ini namun ke depannya squad PBI tetap berkomitmen memberi kontribusi untuk tenaga medis di wisma atlet.

Keberlangsungan kerja para tenaga medis di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet tak lepas dari peran relawan di bidang konsumsi dan logistik.

Asupan makanan menjadi amunisi utama bagi tenaga medis yang bekerja di rumah sakit darurat wisma atlet dalam menangani para pasien covid-19.

Sekitar 50 orang relawan dari squad penanggulangan bencana Indonesia mencukupi kebutuhan makanan bagi tenaga medis khususnya selama bulan ramadan dan saat hari raya idul fitri kemarin.

Pemenuhan gizi dan variasi makanan merupakan hal yang tidak luput dari perencanaan.

Para relawan dari Squad PBI menggelar acara halal bihalal sekaligus perpisahan dengan tenaga medis karena tugas mereka selama sebulan penuh sudah usai.

Halal bihalal dan perpisahan dilakukan secara sederhana dan menerapkan protokol kesehatan di taman tower 2 wisma atlet.

Beragam makanan dan minuman disajikan sebagai menu makan sore para tenaga medis.

Penulis : Theo-Reza

Sumber : Kompas TV


TERBARU