> >

Dipastikan Berjenis Kelamin Laki-laki, Ini Profil Serda Aprilia Manganang

Cerita indonesia | 9 Maret 2021, 23:22 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Andika Perkasa mengumumkan bahwa Sersan Dua Aprilia Manganang berjenis kelamin laki-laki.

Baca Juga: KSAD Jenderal Andika Perkasa Memastikan Serda Aprilia Manganang Berkelamin Laki-laki

Hal tersebut diungkapkan KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa dalam konferensi pers di Markas Besar TNI AD (Mabesad), pada Selasa (9/3/2021) sore.

KSAD mengatakan bahwa kepastian jenis kelamin diperoleh setelah Serda Aprilia Manganang menjalani serangkaian pemeriksaan di Rumah Sakit Pusat TNI AD (RSPAD) Gatot Subroto.

Andika menyebut, hasil pemeriksaan menunjukkan organ-organ tubuh Aprilia Manganang lebih ke laki-laki daripada perempuan.

Tim pemeriksa menemukan bahwa Serda Manganang memiliki kelainan pada sistem reproduksi, yang disebut dengan hipospadias. 

Aprilia Manganang merupakan mantan atlet voli yang sempat membela Tim Nasional Voli pada ajang Southeast Asian (SEA) Games tahun 2015.

Pada tahun 2016, TNI AD merekrut Aprilia melalui program rekrutmen khusus bintara berprestasi.

Di tahun yang sama, Aprilia lulus pendidikan Sekolah Calon Bintara (Secaba) dengan menyandang pangkat Sesan Dua.

Video Editor: Mukhammad Rengga

Penulis : aryo-bimo

Sumber : Kompas TV


TERBARU