> >

3.293 Pasien Corona India Meninggal dalam Sehari

Kompas dunia | 29 April 2021, 03:27 WIB

KOMPAS.TV - Ledakan jumlah kematian akibat corona di India terus terjadi. Krematorium kini kewalahan menangani ratusan jenazah corona yang harus dikremasi setiap harinya.

Krematorium di seluruh India berjuang untuk mengkremasi tumpukan jenazah pasien corona India yang terus meningkat.

Para pekerja harus membuat tempat kremasi darurat dari batu bata agar bisa mengkremasi lebih banyak jenazah.

Krematorium juga kekurangan kayu untuk melakukan proses kremasi jenazah.

Angka kematian akibat corona di India terus melonjak. Dalam sehari, Kementerian Kesehatan India mencatat ada 3.293 kematian karena corona.

Baca Juga: Mantan Petinggi FPI Munarman Ditangkap Terkait Baiat ISIS

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Penulis : Christandi-Dimas

Sumber : Kompas TV


TERBARU