Kompas TV video vod

Cerita Penumpang Singapore Airlines saat Pesawat Alami Turbulensi

Kompas.tv - 22 Mei 2024, 13:17 WIB
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang penumpang selamat dari insiden turbulensi Singapore Airlines menceritakan apa yang disebutnya sebagai pengalaman traumatis menaiki pesawat.

Penumpang bernama Andrew Davis itu merasa awalnya penerbangan berjalan secara normal, tanpa adanya informasi gangguan cuaca atau kode peringatan dari pilot. Namun, di tengah-tengah perjalanannya ia melihat tanda sabuk pengaman menyala.

Tak lama setelah mengenakan sabuk pengaman, ia merasa pesawat tersebut jatuh dari ketinggian dan melihat berbagai barang berterbangan melalui kabin pesawat.

Sebagai informasi, insiden tersebut terjadi pada Selasa (21/5/2024) dan menewaskan satu orang penumpang.

#singaporeairlines

Video editor: Bara Bima

Baca Juga: Detik-detik Evakuasi Penumpang Singapore Airlines usai Alami Turbulensi

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Kunjungan Paus ke Indonesia

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x