Kompas TV video vod

Sinkronisasi Program dengan PSSI, ASBWI Targetkan Level Dunia dalam 10 Tahun!

Kompas.tv - 7 Juni 2023, 07:06 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Asosiasi Sepakbola Wanita Indonesia (ASBWI) yang berada dalam naungan PSSI baru saja menggelar kongres tahunan.

Digelar secara virtual, selain laporan pertanggungjawaban kongres ini juga membahas langkah strategis untuk perkembangan sepakbola putri di tanah air, salah satunya sinkronisasi program dengan PSSI yang telah menjalin kerjasama dengan Organisasi Sepakbola Putri Jepang serta agenda internasional lainnya.

Tidak ketinggalan, ASBWI juga mempersiapkan beberapa turnamen mulai dari kelompok umur dan senior di dalam negeri.

Tujuannya agar semakin banyak pertandingan yang tersedia bagi para pesepakbola putri Indonesia sebagai wadah pengembangan potensi, salah satunya Pertiwi Cup yang sukses digelar tahun lalu.

Selain target jangka pendek, dalam kongres juga dibahas langkah strategis untuk mewujudkan target jangka panjang Timnas Sepakbola Putri Indonesia menjadi kekuatan dunia.

ASBWI menargetkan Timnas akan secara bertahap melangkah ke jenjang lebih tinggi dalam kurun 10 tahun ke depan.

Baca Juga: Antisipasi Kericuhan, PSSI Akan Batasi Suporter di Liga 1 Musim Depan


 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x